Berita 17 Apr 2025

Bupati Sekadau Aron Beserta Isteri Mengikuti Misa Kamis Putih

Hartono

Dibuat 1 minggu yang lalu

Dilihat 162

Sekadau Hilir, Madah Sekadau - Bupati Sekadau Aron, SH didampingi isterinya Ny. Magdalena Susilawati Aron, SP mengikuti Perayaan Misa Tri Hari Suci Kamis Putih di Gereja Agung Santo Petrus dan Paulus Sekadau, Kamis 17/04/2025. 

Misa Kamis Putih mengenang peristiwa Yesus membasuh kaki para rasul sebelum mengalami sengsara dan wafat di kayu salib ini dipimpin oleh Pastor Kepala Paroki Sekadau Pastor Martinus, CP. 

Misa Kamis Putih memperingati perjamuan terakhir Yesus bersama para murid-Nya sebelum penyaliban. Dalam liturgi ini, juga dilangsungkan prosesi pembasuhan kaki, sebagai simbol kerendahan hati dan pelayanan. Bupati Sekadau Aron dan Isterinya Magdalena Susilawati tampak khusyuk mengikuti seluruh rangkaian perayaan misa kamis putih. 

Bupati Sekadau Aron apresiasinya atas pelaksanaan misa tri hari suci kamis putih berlangsung dengan khidmat dan tertib. “Saya merasa bersyukur bisa ikut serta dalam perayaan Kamis Putih bersama saudara-saudari umat Katolik. Ini adalah momen penting untuk merefleksikan nilai-nilai kasih, pengorbanan, dan pelayanan,” ujar Bupati Sekadau.

Berdasarkan pantauan, umat Katolik yang hadir mengikuti misa tri suci kamis putih ini tidak kurang dari 2000-an orang. Misa Kamis putih di Gereja Agung dimulai pukul 17.00 wib, sementara misa kamis putih di Gereja lama Santo Petrus dan Paulus Sekadau dimulai pukul 18.00 Wib. 

Pastor Martinus membasuh kaki 12 rasul yang diwakili ketua kring di lingkungan paroki santo petrus dan paulus Sekadau. Dalam homilinya Pastor Martinus mengajak umat katolik mencontohi sikap rendah hati, semangat pelayanan yang ditunjukan Yesus kepada murid-muridnya, meskipun pada akhirnya Yesus dihianati oleh salah satu muridnya. 

Perayaan misa berlangsung lancar dengan pengamanan dari aparat kepolisian dan tim keamanan gereja Santo Petrus dan Paulus Sekadau. Hadir pula sejumlah kepala OPD yang beragama Katolik mendampingi Bupati Sekadau. (MadahSekadau/Ht). 

Related Posts