Dibuat 5 tahun yang lalu
Dilihat 96
Banjarbaru, Madah Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus dan ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sekadau, Kristina Rupinus menghadiri puncak peringatan hari Keluarga Nasional ke-26 tahun 2019 di halaman kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Sabtu (6/7). Acara tersebut dibuka oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia, Puan Maharani.
Dalam sambutannya Puan Maharani menjelaskan bahwa Harganas menjadi peringatan tahunan untuk bisa merekatkan hubungan kekeluargaan dan gotong royong bagi keluarga Indonesia.
“Peringatan ini sangatlah penting, namun jangan hanya menjadi seremonial saja, harus direalisasikan secara kongkret didalam keluarga”,Tegas Puan.
Sementara itu, Bupati Sekadau, Rupinus mengatakan harta yang paling beharga adalah keluarga, karena keluarga merupakan sebuah pilar masyarakat yang bahagia.
“Mari kita bangun keluarga dengan terencana, kuat, sehat, maju, mandiri dan berdaya saing”,Ujar Rupinus.
“Hari keluarga adalah hari kita semua, cinta keluarga, cinta terencana”,Tambahnya.
Hari peringatan keluarga nasional ke-26 tersebut bertemakan “Hari Keluarga Kita Semua. Cinta Keluarga, Cinta Terencana”. Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana Kabupaten Sekadau, ST.Emanuel dan Kepala Bidang Keluarga Berencana, Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana Kabupaten Sekadau, Wilhelmus Pranseda. (Madah Sekadau/Yandi)
Sumber Berita : Humpro Sekadau