Berita 04 Dec 2020

DPRD Provinsi Kalbar Pastikan Pembangunan Jalan Sekadau-Rawak di Tahun 2021

Sufriyandi, S.Pd

Dibuat 4 tahun yang lalu

Dilihat 106

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat dapil 6 Sanggau-Sekadau Martinus Sudarno mengatakan pembangunan jalan provinsi di Kabupaten Sekadau yang menghubungkan Kecamatan Sekadau Hilir dengan Kecamatan Sekadau Hulu akan dibangun pada tahun 2021.

“Untuk tahun 2021 kita sudah upayakan penambahan anggaran untuk pembangunan jalan di Sekadau ke Rawak, karena jalan tersebut sudah mengalami kerusakan yang parah sekali,”Ungkap Sudarno selepas menghadiri kegiatan sosialisasi Perda Provinsi Kalbar Nomor 7 Tahun 2019 di Ruang serba guna Kantor Bupati Sekadau, Jum’at (4/12/2020).

“Dari pembahasan yang lalu kita sudah berupaya untuk menaikan anggarannya dan puji Tuhan disetujui, mudah-mudahan dari anggaran yang ada itu setidaknya bisa menutupi kerusakan yang ada,”Ucapnya.

Martinus Sudarno memastikan bahwa pembangunan jalan tersebut juga tidak terlepas dari kontribusi dari pihak Pemerintah Kabupaten Sekadau melalui dinas terkait untuk menyampaikan persoalan tersebut kepada pihak Provinsi Kalbar.

“Jadi ini kita bangun dulu di tahun 2021, nanti di tahun berikutnya kita lanjutkan pembangunannya jika belum selesai termasuk dari simpang Kenore sampai ke Nanga Mahap tapi yang jelas tahun ini yang banyak mengalami kerusakan itukan dari Selalong sampai ke Rawak,”Kata Sudarno.

“Selama ini saya lihat Pemerintah Kabupaten Sekadau cukup aktif terutama terkait dengan jalan-jalan yang menjadi kewenangan provinsi dan saya menyaksikan sendiri bagaimana pihak dinas terkait menyampaikan persoalan ini ke provinsi,”Ujarnya.

“Sebetulnya inikan bukan soal mau atau tidak mau, tapi karena anggaran kita terbatas sementara yang harus kita bangun itu banyak jadi terpaksa kita harus cicil dulu atau bertahap, namun upaya dari dinas terkait dari Kabupaten itu melobi ke provinsi saya kira sudah cukup baik,”Pungkasnya. (Madah Sekadau/YD/AK)

Related Posts

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Read more
Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Read more
Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Read more