Default
Berita 01 Nov 2024

Kendalikan Inflasi Daerah, Pemerintah Provinsi Kalbar bersama Pemerintah Kabupaten Sekadau Gelar Operasi Pasar Murah

Achmad Sidrotul Muntaha, S.Kom

Dibuat 5 bulan yang lalu

Dilihat 611

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Barat bersama Pemerintah Kabupaten Sekadau melalui Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Sekadau menggandeng Bulog Sanggau melakukan operasi pasar murah di Pasar Lawang Kuari Komplek Pasar Baru Sekadau – Kalimantan Barat, Rabu (30/10/2024).

Ahmad Ridha Priari selaku Ketua Tim Fasilitator Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Barat mengatakan, operasi pasar murah yang dilaksanakan tersebut sebagai bentuk pengendalian inflasi daerah yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau serta Bulog.

"Pada kegiatan Operasi Pasar Murah ini terdapat 1100 paket sembako yang diantaranya berupa BerasKita 5 kg, GulaVit 1 kg dan Minyak Goreng kemasan 1 liter yang dijual dengan harga Rp 90.000 per paketnya," jelas dia.

Lebih lanjut dikatakannya, terlaksananya kegiatan ini karena berkat dukungan dari Perum Bulog Sanggau dan Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Sekadau. Menurutnya lagi kegiatan pasar murah yang dilakukan oleh pihaknya bersama Bulog Sanggau dan Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Sekadau ini dengan harapan dapat membantu masyarakat di Kabupaten Sekadau.

Sementara itu, Kepala Bidang Perdangangan, Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Sekadau Yoewono Sudarsono menyebut operasi pasar murah tersebut dilakukan untuk membantu masyarakat dalam pengendalian infalsi daerah, umumnya di Kalimantan Barat dan khususnya di Kabupaten Sekadau.

"adapun komuditi-komuditi yang dapat diperoleh langsung kepada masyarakat ini sudah disediakan langsung oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Barat bersama Bulog Sanggau," sebutnya.

Adapun Operasi Pasar Murah yang digelar oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Barat untuk mengendalikan inflasi derah tersebut dilaksanakan secara bertahap di 14 Kabupaten/Kota di Kalimantan Barat. (MadahSekadau/Amd/Sal/Ht)

Related Posts

Bupati Sekadau Aron Hadiri Acara Adat Batas Negeri Kusuma Negara ke V Tahun 2024

Bupati Sekadau Aron Hadiri Acara Adat Batas Negeri Kusuma Negara ke V Tahun 2024

Read more
Sekda Sekadau Bersama Forkopimda Tinjau Pelaksanaan Pemungutan Suara

Sekda Sekadau Bersama Forkopimda Tinjau Pelaksanaan Pemungutan Suara

Read more
Tingkatkan Sinergisitas, Kejari Sekadau dan Dinas Perdagangan Gelar Sosialisasi Penerangan Hukum

Tingkatkan Sinergisitas, Kejari Sekadau dan Dinas Perdagangan Gelar Sosialisasi Penerangan Hukum

Read more