Dibuat 6 bulan yang lalu
Dilihat 123
Ketua BAWASLU Kabupaten Sekadau Sekadau Marikun, dalam sambutannya mengatakan Keterlibatan masyarakat dalam pemungutan suara tidak sekedar datang dan memilih, tetapi juga melakukan pengawasan potensi adanya kecurangan yang terjadi serta melaporkan kecurangan tersebut kepada bawaslu sebagai lembaga yang bertugas mengawasi proses pemilu dan pemilihan serta menindaklanjuti dugaan-dugaan pelanggaran tersebut.
”Berkaitan dengan hal ini kami dari bawaslu diberikan amanah dan untuk melakukan pengawasan-pengawasan yang mana pengawasan yang kami lakukan itu berdasarkan tahapan-tahapan yang telah dikerjakan dan dilakukan oleh teman teman kpu,” jelas Marikun.
Kemudian marikun menyampaikan tentang rekapitulasi daftar pemilihan tetap yang sudah ditetapkan KPU dengan jumlah TPS sebanyak 489 tempat serta jumlah daftar pemilih tetap sebanyak 157.543.
Sementara itu, Pjs. Bupati Sekadau Frans Zeno menyampaikan bahwa pemilu serentak tahun 2024 merupakan bagian dari komitmen Bangsa untuk menjaga kedaulatan rakyat. “pemilu ini merupakan wadah yang diberi Negara kepada kita untuk mencari pemimpin, dan tentu kita harus menjaga amanah yang telah diberikan ini,” tegasnya.
Frans Zeno menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga integritas pemilu. “Pemilu yang bersih dan transparan hanya dapat terwujud jika masyarakat aktif berpartisipasi dalam proses pengawasan. Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa pemilu berlangsung dengan adil,” ujarnya.