Berita 06 May 2018

Stok makanan aman menjelang Idul Fitri 1439 H di Pasar Tradisional Flamboyan

Super Admin, M.A.P

Dibuat 6 tahun yang lalu

Dilihat 103

Sekadau Hilir- Madah Sekadau, Dalam rangka bulan Ramadan dan menjelang Idul Fitri 1439 H, Pemkab Sekadau mengadakan sidak makanan di pasar tradisional Flamboyan,  Kec. Sekadau Hilir, Kab. Sekadau Kalimantan Barat, Selasa (5/6/2018). Stok komoditi utama makanan seperti beras, daging sapi, daging ayam dan sayur dipastikan cukup hingga menjelang Idul Fitri 1439 H.



Tim gabungan memantau harga komiditi utama relatif stabil, tetapi ada beberapa yang mengalami kenaikan seperti daging sapi, kentang dan telur. Jika di hari biasa Harga daging dikisaran 140 Ribu Rupiah  diperkirakan sampai lebaran harga stabil di 160 Ribu Rupiah per Kilogram.


Untuk harga daging ayam yang sebelumnya 47 Ribu Rupiah per kilogram saat ini turun menjadi 45 Ribu Rupiah per kilogramnya.


“Semoga hingga hari raya nanti stok makanan dan harga tetap stabil,” Harap Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan , Ekonomi dan Keuangan, Bambang Dermawan.


Pada sidak kali ini juga ikut serta dari Kepolisian Resort Sekadau yang ikut memastikan stok makanan dan produk kadaluarsa tidak ada pada warung tradisional.


 “Kami dari kepolisian akan melakukan penegakkan hukum apabila ditemukan produk kadaluarsa, akan tetapi sebelumnya dilakukan teguran lisan,” Tegas KBO Reskrim Polres Sekadau, IPDA Triyono.


“dalam sidak ini kami tidak menemukan makanan ilegal dari luar negeri,” tambahnya.


Sidak rutin menjelang Idul Fitri ini dilakukan untuk melihat ketersedian stok komiditi utama dan harga makanan pokok . Sidak dilakukan dengan mendatangi beberapa warung tradisional yang ada di Pasar Tradisional Flamboyan. (madahsekadau/Yandi/Halim)


Related Posts

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Read more
Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Read more
Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Read more