Berita 04 Jan 2020

Tim Gabungan Penanganan Covid-19 Lakukan Penyemprotan Disinfektan Masal Secara Serentak di Kab.Sekadau

Achmad Sidrotul Muntaha, S.Kom

Dibuat 5 tahun yang lalu

Dilihat 124

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Pemerintah Kabupaten Sekadau bekerjasama dengan Jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) sebagai Gugus Tugas Percepatan Penanganan virus corona Kabupaten Sekadau melakukan penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebaran Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) yang dilaksanakan di sejumlah titik di Kabupaten Sekdau, Selasa (31/3). Penyemprotan cairan disinfektan tersebut dilakukan secara serentak diseluruh Indonesia.


Pada kesempatan tersebut Bupati Sekadau, Rupinus mengatakan bahwa penyemprotan masal tersebut dilakukan secara serentak dan dilakukan oleh tim gabungan dari Pemda Sekdau, Polri, TNI serta organisasi kemasyarakatan Kabupaten Sekadau.


“Semua elemen masyarakat pada hari ini akan melakukan penyemprotan cairan disinfektan secara menyeluruh di Kabupaten Sekadau yang dimulai pada jam sembilan pagi,” kata Rupinus.


“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sekadau,” tambahnya.


Sementara itu Kapolres Sekadau, Marupa Sagala menjelaskan penyemprotan disinfektan ini dilakukan sekitar 170 personel gabungan, dibagi menjadi beberapa tim yang bertugas disejumlah titik dan proses penyemprotan juga dilakukan di setiap Kecamatan di Kabupaten Sekadau.


“Penyemprotan disinfektan menggunakan kendaraan dinas Polres Sekadau, seperti rantis water cannon, dibantu alat dari Pemda Sekadau, Kodim 1204/Sanggau, Damkar dan sarana pendukung lainnya,” jelas Sagala


“Kita terus imbau masyarakat untuk tetap menjaga jarak, menjauh dari kerumunan dan tidak berjabat tangan sementara. Aturan pemerintah dan maklumat Kapolri terus kita gencarkan demi kebaikan bersama dalam pencegahan corona,” tutup Sagala.


Adapun titik penyemprotan cairan disinfektan oleh tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan virus corona diantaranya :


1. Titik kumpul di Polres Sekadau.


Lokasi penyemprotan : Polres Sekadau, Jl. Merdeka Timur, Pasar Baru, Pos Lantas, Pasar Kapuas, Jl. Irian.


2. Titik kumpul di Damkar Sekadau.


Lokasi penyemprotan : Terminal Lawang Kuari, Jl. Mawar, Jl. Flamboyan, Penyeberangan Sekadau-Seberang Kapuas.


3. Titik kumpul di Pekong Sekadau.


Lokasi penyemprotan : Jl. CKL, GOR Bulu Tangkis, Pertokoan Pasar Kapuas, Gereja GKNI Jl. Merdeka, jl. Tamtama, Jl. Minggu.


4. Titik kumpul di Rumah Betang Sekadau.


Lokasi Penyemprotan : Rumah Betang, Pasar Tradisional,  Pasar Baru, Komp. SD. SMP, SMA, Karya, SPBU Jl.Sanggau.


5. Titik kumpul di Pemerintah Kabupaten Sekadau.


Lokasi Penyemprotan : Kantor Bupati, Kantor PTSP, Kejaksaan,  Masjid, Gereja Komplek Kantor Bupati, RSUD, SPBU Vera,  Cu. Lantang Tipo.


 


(MadahSekadau/Amd/DN/Aan/Komi)

Related Posts

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Read more
Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Read more
Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Read more