Berita 08 Mar 2019

Upacara Pembukaan Pelatihan Paskibraka Kabupaten Sekadau Tahun 2019

Sufriyandi, S.Pd

Dibuat 6 tahun yang lalu

Dilihat 81

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Sekadau, Fendy memimpin upacara pembukaan pelatihan Paskibraka Kabupaten Sekadau tahun 2019 di halaman kantor Bupati Sekadau, Jum’at (2/9).


Ada sebanyak 32 orang calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Sekadau yang terpilih berasal dari 29 sekolah di 7 Kecamatan SeKabupaten Sekadau.


Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Sekadau, Fendy berpesan agar para calon anggota Paskibraka tersebut untuk bersungguh-sungguh dan memanfaatkan waktu semaksimal mungkin dalam mengikuti masa pelatihannya. 


“Pesan saya jaga stamina dan tetap semangat, tolong ikuti apa yang disampaikan oleh para instruktur”,Kata Fendy.


“Mudah-mudahan pada pengibaran dan penurunan bendera nantinya, adik-adik dapat melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya, karena ini adalah sebuah kepercayaan dan pasti akan dikenang selama perjalanan hidup adik-adik, tentunya menjadi sebuah kebanggaan”,Tuturnya.


Sebanyak 32 calon anggota Paskibraka tersebut terdiri dari 17 orang laki-laki dan 15 orang perempuan yang akan mengikuti pemusatan pelatihan Paskibra di halaman kantor Bupati Sekadau .(Madah Sekadau/Yandi/Jose)

Related Posts

Pelaksanaan Diklat Paskibraka Kab.Sekadau 2024 Resmi Ditutup

Pelaksanaan Diklat Paskibraka Kab.Sekadau 2024 Resmi Ditutup

Read more
Pemkab Sekadau Gelar Pertemuan Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak

Pemkab Sekadau Gelar Pertemuan Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak

Read more
Tumbuhkan Jiwa Nasionalisme, Paskibraka Kabupaten Sekadau Laksanakan Karyawisata Ke Tempat Bersejarah

Tumbuhkan Jiwa Nasionalisme, Paskibraka Kabupaten Sekadau Laksanakan Karyawisata Ke Tempat Bersejarah

Read more