Buka Grasstrack Bupati Cup, Wabup Sekadau Subandrio: Mari Junjung Tinggi Sportifitas

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Wakil Bupati Sekadau Subandrio menghadiri acara pembukaan Grasstrack IMI-Trascom (Trail Sekadau Community) Bupati Cup yang dilaksanakan di Mungguk Ransa Park, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, (21/8/2022).

Hadir mendampingi Wakil Bupati Sekadau Subandrio, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Bayu Dwi Harsono, Wakil Pimpinan Bank Kalbar Cabang Sekadau M.Taufan, Kapolres Sekadau AKBP Suyono, serta perwakilan Kajari Sekadau dan perwakilan Koni Kabupaten Sekadau.

Pada kesempatan tersebut Subandrio mengatakan bahwa selama 2 tahun event besar seperti ini tidak dapat dilaksanakan di Kabupaten Sekadau yang diakibatkan oleh pandemi Covid-19, tapi sekarang dengan menurunnya tingkat penyebaran Covid-19 event besar ini sudah dapat digelar kembali di Kabupaten Sekadau.

“Saya atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau berharap dengan kehadiran tim-tim di Kabupaten Sekadau ini dapat menikmati indahnya Sekadau yang kita cintai,” ujar Subandrio.

“Inilah kondisi kita, walaupun baru kita selalu berupaya untuk memajukan berbagai cabang olahraga di Kabupaten Sekadau, seperti halnya pada hari ini dilaksanakannya kegiatan Grasstrack  di mungguk ransa park,” tandasnya.

Selanjutnya, Wakil Bupati Sekadau tersebut berharap para peserta dapat selalu menjunjung tinggi sportifitas, serta dengan terlaksananya kegiatan ini dapat menciptakan bibit unggul dalam bidang ajang lomba balap motor di Kabupaten Sekadau.

Sementara itu, panitia kegiatan Deni yang juga menjabat sebagai pengurus IMI Provinsi Kalimantan Barat menyebutkan sebanyak 93 pembalap mengikuti ajang lomba balap motor tersebut, diikuti oleh peserta dari seluruh Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat.

“Selain peserta dari seluruh Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat, pada Grasstrack ini juga diikuti oleh peserta dari luar Kalimantan Barat seperti dari Kalimantan Tengah dan Jawa Barat,” sebut Deni.

“Lomba yang dilaksanakan dalam satu hari ini dibagi menjadi 17 kelas, yang diantaranya yaitu kelas khusus wanita, kelas usia 40 tahun keatas, TNI-Polri dan ASN serta kelas umum,” tambahnya.

Adapun hadiah yang perebutkan pada Grasstrack IMI-Trascom Bupati Cup yaitu Juara umum pertama 1 Unit Sepeda Motor, Juara umum kedua sebesar Rp. 2.000.000,- dan Juara umum ketiga sebesar Rp. 1.000.000,- (MadahSekadau/Amd/Edo/AK)

Bagikan :
error: Konten di Proteksi