Berita
13 Aug 2024
Kabar Baik Untuk Masyarakat Desa Nanga Koman dan 4 Desa Lainnya, Pengerjaan Pembangunan Jembatan Nanga Koman Hari Ini Resmi DIlaunching Bupati Aron
Achmad Sidrotul Muntaha, S.Kom
Dibuat 8 bulan yang lalu
Dilihat 122
Nanga Taman, Madah Sekadau - Dalam rangka meningkatkan konektivitas dan mendukung pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Sekadau khususnya di wilayah Kecamatan Nanga Taman, Bupati Aron Senin 12 Agustus 2024 hari ini secara resmi melaunching proyek pembangunan jembatan Sungai Sekadau Kecamatan Nanga Taman yang menghubungkan Desa Nanga Koman, Desa Nanga Mongko, Desa Senangak, Desa Nanga Engkulun dan Desa Semerawai.
Bupati Sekadau Aron dalam sambutannya mengatakan jembatan Sungai Sekadau di Desa Nanga Koman ini adalah wujud nyata dari komitmen pemerintah daerah untuk menghadirkan solusi nyata bagi kebutuhan infrastruktur yang selama ini menjadi Impian Masyarakat di wilayah 5 desa ini.
Dengan adanya jembatan ini, sebut Bupati Aron Pemerintah Daerah tidak hanya membangun sebuah struktur fisik, tetapi juga membuka akses baru yang akan mendorong pertumbuhan ekonomi, meningkatkan mobilitas, dan mempererat hubungan antar desa satu dengan yang lainnya.
Bupati Aron menegaskan bahwa proyek ini merupakan bagian dari visi jangka panjang pemerintah daerah kabupaten Sekadau untuk mengembangkan infrastruktur yang mendukung kualitas hidup masyarakat.
Lebih lanjut sebut Bupati Aron bahwa Pemerintah Kabupaten Sekadau telah menganggarkan perencanaan pembangunan jembatan Desa Nanga Koman ini, sehingga melalui perencanaan tersebut Pemerintah Daerah dapat mengetahui berapa kebutuhan dana yang akan digunakan untuk membangun jembatan sungai sekadau yang ada di nanga koman ini.
Menurutnya, berdasarkan data terakhir perencanaan pembangunan jembatan itu telah dibahas dalam beberapa tahun lalu dan baru pada tahun ini terealisasi. "memang sudah seharusnya masyarakat kita khususnya di Desa Nanga Koman yang berada di seberang Sekadau ini mendapatkan infrastruktur yang layak karena saat ini baik mobilisasi barang dan juga orang itu agak sedikit terhambat karena memang salah satu kendala kita adalah terkait dengan akses jembatan," ujar Aron.
Selanjutnya, Bupati Aron menjelaskan selama tiga tahun masa jabatannya sebagai Bupati Sekadau yang tentunya disupport oleh DPRD dan SKPD dilingkungan Pemkab Sekadau telah membangun beberapa infrastruktur yang diantaranya adalah jembatan koman di desa Tamang, Rumah Sakit Pratama dan juga jembatan di Desa Landau Apin, Masjid Agung Sultan Anum, Rumah Melayu yang, Gereja-Gereja salah satunya adalah Gereja Paroki Rawak dan Pembangunan Crhistian Center dan Pembangunan infrastruk jalan dan jembatan.
"Pembangunan jembatan di Desa Nanga Koman ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk dapat lebih memudahkan akses angkutan dan memajukan roda perekonomian masyarakat yang dari koman menuju Sekadau maupun sebaliknya," harapnya.
Adapun pembangunan jembatan di Desa Nanga Koman tersebut akan laksanakan secara bertahap, untuk pembangunan jembatan ini dilaksanakan oleh CV. Taman Barito Perkasa dengan nilai kontrak sebesar Rp.972.376.000 dengan waktu pelaksanaan yaituselama 127 hari kalender.
Turut hadir dalam kegiatan itu, Wakil Ketua DPRD Sekadau Hendi, Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik Purkismawati, Perwakilan Kadis PUPR Kabupaten Sekadau, Camat Nanga Taman Loreng Kusono, Kepala Desa Nanga Koman Linus Raw, Forkopimcam Nanga Taman, Kepala Bidang IKP Diskominfo Kabupaten Sekadau Hartono, serta Para Kepala Desa di Kecamatan Nanga Taman, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama dan Masyarakat Desa Nanga Koman. (MadahSekadau/Amd/Ht)