Berita 27 May 2020

Peringati Hari Kartini, GOW Sekadau Salurkan Bantuan Untuk Warga Yang Membutuhkan

Achmad Sidrotul Muntaha, S.Kom

Dibuat 4 tahun yang lalu

Dilihat 118

Sekadau Hilir, Madah Sekadau - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sekadau kembali melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dalam rangka memperingati Hari Kartini ke-141 tahun 2020 yang dilaksanakan di Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Senin (21/4/2020). Pelaksanaan baksos tersebut mengusung tema "Perempuan Indonesia Hebat, Dengan Semangat Juang Kartini, Kita Peduli dan Bersatu Untuk Berbagi Kasih Pada Warga Kurang Mampu di Kabupaten Sekadau".


Baksos ini merupakan kegiatan lanjutan GOW di hari ke dua, sebelumnya GOW telah melaksanakan baksos di tiga Kecamatan yaitu, Kecamatan Belitang Hilir, Belitang dan Belitang Hulu pada tanggal 20 April 2020.


Ketua GOW Kabupaten Sekadau, Vixtima Heri Supriyanti Aloysius menjelaskan bahwa GOW Kabupaten Sekadau menyalurkan rasa kepeduliannya dalam bentuk bantuan sembako menyasar kepada masyarakat yang membutuhkan uluran tangan.


"Hari ini bertepatan pada peringatan Hari Kartini Ke-141 tahun 2020 GOW Kabupaten Sekadau melaksanakan kegiatan Baksos untuk hari ke dua yang dilaksanakan pada enam Desa di Kecamatan Sekadau Hilir," jelas Yanti


"Dilakukannya baksos ini dengan harapan, apa yang kami perbuat ini dapat sedikit membantu dan motivasi warga yang kurang mampu, sakit dan cacat di wilayah Kecamatan Sekadau Hilir agar tetap bersemangat menjalani rutinitas sehari-hari," tambahnya.


Sementara itu Jumiyem, lansia penerima bantuan mengucapkan terimakasih kepada GOW Kabupaten Sekadau yang telah bersedia datang kerumahnya dan memberikan bantuan sembako untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.


"Saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada GOW Kabupaten Sekadau, telah bersedia datang jauh-jauh ke rumah saya ini, saya berharap GOW Kabupaten Sekadau terus meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat dan membantu masyarakat yang membutuhkan," ucap Jumiyem, warga lansia asal Desa Gonis Rabu.


Adapun sejumlah 41 paket sembako yang disalurkan GOW Kabupaten Sekadau dalam rangka memperingati Hari Kartini Ke 141 yaitu, beras, mie instan, minyak goreng, telur, gula, kopi, sabun, masker, dan 6 buah bingkai foto R.a Kartini.


Kegiatan baksos tersebut dihadiri  Kepala Bidang Pengendalian Penduduk, Penyuluhan dan Penggerakan, Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Sekadau, Budi Mustika, serta Aparatur Desa di Kecamatan Sekadau Hilir.


(MadahSekadau/Amd/Komi)

Related Posts

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Read more
Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Read more
Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Read more