Default
Berita 20 Dec 2022

Wabup Sekadau Hadiri Acara Adat Batas Negeri Kusuma Negara ke III

Achmad Sidrotul Muntaha, S.Kom

Dibuat 2 tahun yang lalu

Dilihat 558

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Subandrio menghadiri acara Adat Batas Negeri Kusuma Negara Ke III yang digelar di Keraton Kusuma Negara Sekadau, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Sabtu (17/12/2022).

Acara tersebut diisi dengan sejumlah prosesi adat, tradisi, dan budaya yang mulai dari parade pusaka raja, manik beladau, nerojun aik, nyamut tamu, injak telur, makan betalam atau saprahan, hingga pawai sampan bidar.

Hadir pada acara tersebut Asisten III Setda Provinsi Kalbar, Alfian, Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Mohammad Isa serta Forkopimda Kabupaten Sekadau, hadir pula raja-raja di Kalbar, di antaranya Sultan Syarif Mahmud Melvin Alqadri, Sultan Kesultanan Pontianak, Pangeran Ratu Raden Barie Danu Brata, Sultan Sintang, Pangeran Adipati Ismahayana Gusti Hermansyah dari Kerajaan Landak, serta Pangeran dari utusan Kerajaan Surya Negara Sanggau dan Kerajaan Mempawah.

Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Sekadau, Subandrio menjelaskan bahwa Pemkab Sekadau selalu berupaya mendorong segenap masyarakat adat dalam upaya melestarikan adat dan budaya, khususnya budaya yang ada di Kabupaten Sekadau.

“Karena ini merupakan identitas diri kita, penghormatan kita kepada orang tua kita terdahulu, sehingga hal ini tidak akan lekang oleh waktu dan menjadi pengingat untuk anak-anak generasi muda kita terutama di Kabupaten Sekadau. Dan Keraton Kusuma Negara Sekadau kami yakini adalah pilar utama pelestarian budaya tersebut,” ujar Subandrio.

Selain itu, Ia juga mengatakan, Bukti nyata dukungan Pemkab Sekadau terhadap Keraton Kusuma Negara Sekadau adalah bantuan Hibah Rutin setiap tahunnya kepada keraton guna melaksanakan serta melestarikan adat dan budaya sebagaimana Perda No 6 Tahun 2020 tentang Pelestarian dan Pengelolaan Cagar Budaya bahwa Pemda mempunyai fungsi sebagai perlindungan, pengembangan dan pemanfaatan cagar budaya, salah satunya Keraton Sekadau.

“Tentunya dampak dari prosesi Adat Batas Negeri ini selain sosial budaya juga berdampak pada sektor ekonomi, terutama UMKM, terlihat banyak lapak pedang kecil. Hal itu tentu sangat luar biasa mendorong ekonomi kemasyarakatan di Desa Mungguk ini bahkan berdampak pada Kecamatan Sekadau Hilir serta Kabupaten Sekadau secara luas ditengah pasca keterpurukan ekonomi akibat Pandemi Covid 19,” jelas Subandrio.

Sementara itu, Pangeran Agung Gusti Muhammad Effendi Sri Negara II, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau serta raja-raja di Kalimantan Barat dan Masyarakat Adat Nusantara yang telah berkenan hadir dalam mengikuti seluruh prosesi Adat Batas Negeri Kusuma Negara Ke III.

"Kita siap berkolaborasi dengan Pemerintah untuk membangun Kabupaten Sekadau," tegas Pangeran Agung Gusti Muhammad Effendi Sri Negara II.

Turut hadir pula rombongan Masyarakat Adat Nusantara, di antaranya Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Ario Mangku Alam II, Kanjeng Pangeran Hario Andi Bau Malik Baramamase Tukkajannangngang Satrio Sasmito dari Kerajaan Gowa beserta istri, Kanjeng Raden Ayu Puan Israbetyeti Paramitha Wulandari, dari Istana Silindung Bulan Pagaruyung, Kanjeng Raden Ayu Tumenggung Muji Hartini Padaningrum Utin Putri Kumala Sari, Korwil DPP Matra Kalimantan. Turut hadir Ketua MABM, MABT, dan DAD Kabupaten Sekadau. (MadahSekadau/Amd/AK)

Related Posts

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Bupati Sekadau Aron Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Sekadau Tahun 2026

Read more
Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Kemeriahan Malam Pesta Rakyat di HUT Pemda Sekadau Ke 21 Tahun 2024

Read more
Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Bupati Sekadau Aron Pimpin Upacara HUT Pemerintah Kabupaten Sekadau Ke-21

Read more