Semarak MTQ 2018 – Kafilah Sekadau Mengikuti Lomba Mobil Hias Pada Pawai Ta’aruf MTQ Provinsi Kalbar Di Kabupaten Mempawah

Madah Sekadau – Mempawah, Pj. Gubernur Kalimantan Barat Dodi Riyatmadji Melepas Rombongan pawai Ta’aruf yang memeriahkan rangkaian kegiatan MTQ Tingkat Provinsi ke-27 di Kabupaten Mempawah, Minggu (1/7/2018).

Pawai Ta’aruf yang di ikuti Kafilah dari Kabupaten dan Kota SeKalimantan Barat pada MTQ tingkat Provinsi di Kabupaten Mempawah yang dimeriahkan dengan marching band dan aneka mobil Hias yang menyemarakkan pawai tersebut.

Pj. Gubernur Kalimantan Barat Dodi Riyatmadji yang didampingi Bupati Mempawah Ria Norsan melepas secara langsung rombongan pawai Ta’aruf yang dimulai dari Komplek Gor Opu Daeng. Dalam sambutanya Dodi Riyatmadji Menyampaikan Kegiatan MTQ merupakan sebagai upaya bersama dalam menampilkan kekhasanahan budaya Islam dengan pesan-pesan religius dengan aktifitas masyarakat dalam menjalankan agama Islam.

“Dalam pelaksanaan MTQ Kali ini, saya menyatakan maksimal dapat menjadikan event ini sebagai ajang untuk menunjukan potensi budaya masing-masing yang kita kenal sangat multikultural, amat santun dengan lainnya dan tetap bersatu dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika”,Pesan Dodi Riyatmadji dalam sambutannya.

Pawai Ta’aruf ini merupakan satu rangkaian pembukaan MTQ Provinsi Kalbar di Kabupaten Mempawah, Kafilah dari Kab.Sekadau yang mengikuti perlombaan mobil hias dalam kegiatan ini, menampilkan Perahu Dedaup yang menjadi khas masyarakat melayu di Kabupaten Sekadau dan sekitarnya. (MadahSekadau/Yandi)

Bagikan :
error: Konten di Proteksi