Bupati Sekadau Aron Hadiri Sertijab Ketua BKKS Perwakilan Sekadau

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Bupati Sekadau Aron menghadiri kegiatan serah terima jabatan ketua BKKS (Badan Karya Keuskupan Sanggau) perwakilan Sekadau yang dilaksanakan di aula SMA Karya Sekadau, Kecamatan Sekadau Hilir, Senin (12/6/2023).

Dalam sambutannya, Aron menyampaikan apresiasinya kepada Pastor Kristianus,CP yang telah mendedikasikan diri di Kabupaten Sekadau khususnya di yayasan BKKS perwakilan Sekadau hingga pada saat ini.

“Atas nama pemerintah daerah Kabupaten Sekadau saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pastor Kristianus, CP yang telah mengemban tugas kurang lebih 12 tahun di Paroki Sekadau sekaligus sebagai ketua Badan Karya Keuskupan Sanggau, tugas ini bukanlah sesuatu yang mudah akan tetapi sampai dengan hari ini beliau bisa melewatinya dengan baik,”Ucap Aron.

“Hingga saat ini pemerintah daerah terus berupaya untuk mendukung yayasan-yayasan yang ada di Kabupaten Sekadau dan tidak terkecuali BKKS ini, untuk itu saya berharap yayasan BKKS ini semakin lebih baik, lebih maju dan terus berinovasi mengikuti perkembangan jaman,”Tukasnya.

Sementara itu, Ketua panitia kegiatan Gregorius Rigen mengatakan sertijab tersebut adalah penyerahan ketua BKKS Perwakilan Sekadau yang sebelumnya dipimpin oleh Pastor Kristianus, CP kepada Pastor Martinus, CP.

“Dedikasi Pastor Kristianus, CP yang telah memimpin Badan Karya Keuskupan Sanggau perwakilan Sekadau dimulai sejak dari tahun 2011 hingga pada saat ini, banyak perubahan dan kemajuan yang telah beliau lakukan pada yayasan ini,”Ujar Rigen.

“Selamat kepada Pastor Martinus, CP yang telah resmi mengemban amanah ini, semoga kerjasama kita kedepannya tetap terjaga dan harmonis untuk bersama-sama kita memajukan yayasan ini,”Ungkapnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Sekadau Subarno, Kepala Disperindagkop Kabupaten Sekadau St Emanuel dan Kepala Satpol PP Kabupaten Sekadau Paulus Yohanes. (Madah Sekadau/Yd/Wido/AK)

 

Bagikan :
error: Konten di Proteksi