Bupati Sekadau Melepas 65 Calon Jamaah Haji Kabupaten Sekadau Tahun 1440 H/2019 M

Sekadau Hilir – Madah Sekkadau, Bupati Sekadau, Rupinus melepas sebanyak 64 jamaah calon haji Kabupaten Sekadau yang dilaksanakan di Terminal Lawang Kuari Sekadau, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Senin (21/7).

Pelepasan para jemaah calon haji berlangsung dengan rasa haru dari keluarga dan ribuan masyarakat yang turut mengantar keberangkatan  jamaah calon haji tersebut.

Bupati Sekadau, Rupinus mengucapkan selamat kepada seluruh jamaah calon haji yang tahun ini berangkat menuju tanah suci Mekah dan ia berharap pada calon jamaah haji agar dapat menjaga kesehatan saat menjalankan rangkaian ibadah haji agar dapat berkumpul kembali dengan keluarga serta sanak saudara.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Sekadau mengucapkan selamat kepada seluruh calon jamaah haji yang pada hari ini kita lepas keberangkatannya, yang pada hari ini akan menuju ke Pontianak yang akan dilanjutkan ke Batam pada esok harinya untuk menuju ke tanah suci,” ungkap Rupinus.

“Kita berharap dari 60 orang calon jamaah haji yang berangkat ini mereka bisa melaksanakan rangkaian kegiatan ibadah ini dengan baik dan selamat, sehat agar bisa kembali ke tanah air dengan selamat untuk kembali bertemu dengan keluarganya masing-masing,” tambahnya.

Jamaah calon haji Kabupaten Sekadau yang berjumlah 64 orang tergabung dalam kloter ke 13 tersebut terdiri dari laki-laki 34 orang, perempuan 31 orang yang masing-masing berasal dari Kecamatan Sekadau Hilir 47 orang, Sekadau Hulu 1 orang, Nanga Taman 3 orang, Nanga Mahap 4 orang, Belitang 7 orang, Belitang Hulu 3 orang. Jamaah  calon haji tertua dengan usia 78 tahun dan yang termuda dengan usia 37 tahun.

Pada 65 calon jamaah haji tahun 2019 terbagi menjadi 2 gelombang keberangkatan,gelombang pertama diberangkatkan pada hari ini dengan jumlah 60 orang dan gelombang ke dua dengan jumlah 4 orang akan menyusul tanggal 31 juli dikarenakan terkendala visa, sementara itu satu orang calon jamaah haji meninggal dunia beberapa waktu yang lalu. Jamaah haji  tahun 2019 akan tiba kembali ke Kabupaten Sekadau pada hari kamis tanggal 31 agustus 2019. (MadahSekadau/Achmad)

Bagikan :
error: Konten di Proteksi