Bupati sekadau Rupinus memimpin Upacara Hari Lahir Pancasila yang ke 73

Sekadau Hilir-Madah Sekadau, Pemerintah Kabupaten Sekadau melaksanakan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Ke 73 Tahun 2018, yang dipimpin langsung oleh Bupati Sekadau, Rupinus, yang dilaksanalan di halaman Kantor Bupati, Sekadau Kalimantan Barat, Senin (4/6/2018).

Upacara yang dimulai pada pukul 09.00 WIB dihadiri oleh Pejabat,  PNS dan tenaga kontrak di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau serta anggota Polres Sekadau. Dalam Upacara tersebut, Rupinus membacakan sambutan dari Presiden RI, Joko Widodo dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila. 

“Pancasila merupakan hasil dari satu kesatuan proses yang dimulai dengan Rumusan pancasila Tanggal 1 Juni 1945 yang dipidatokan Ir. Soekarno, piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945, dan rumusan Final Pancasila tanggal 18 Agustus 1945. Adalah jiwa besar para Founding Fathers, para ulama dan pejuang kekerdekaan dari seluruh pelosok Nusantara sehinga kita bisa membangun kesepakatan bangsa yang dapat mempersatukan kita.” Jelas Bupati Sekadau, Rupinus.

“Komitmen Pemerintah untuk penguatan Pancasila sudah jelas dan sangat kuat, berbagai upaya terus kita lakukan, dan telah diundangkan  dalam peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2017 Tentang unti kerja Presiden pembina Ideologi Pancasila.” tambahnya. 

Dalam sambutan Jokowi tersebut, Rupinus menyampaikan untuk tetap menanamkan jati diri dan jiwa sosial yang baik dalam menjaga persatuan serta persaudaraan bangsa dan negara, agar dapat semakin dikenal dalam dunia internasional.

“Kita harus kembali ke jati diri sebagai Bangsa yang santun, berjiwa gotong royong dan toleran, kita harus menjadikan Indonesia Bangsa yang adil, makmur dan bermartabat di mata Internasional. Jaga perdamaian, jaga persatuan dan jaga persaudaraan di antara kita, agar kita saling bersikap santun, saling menghormati, saling toleran dan saling membantu untuk kepentingan bangsa.” ujarnya. 

Diakhir sambutan, Rupinus mengucapkan kepada seluruh peserta upacara “Selamat hari lahir Pancasila yang ke 73.”  (madahsekadau/Achmad/Halim)

Bagikan :
error: Konten di Proteksi