Pemkab Sekadau Menutup Rangkaian Safari Ramadan 1439 H Di Desa Tanjung Kecamatan Sekadau Hilir

Sekadau Hilir – Madah Sekadau, Pemkab Sekadau mengunjungi Desa Tanjung sebagai penutup rangkaian safari ramadan dan buka puasa bersama tahun 1439 H di Kecamatan Sekadau Hilir, Rabu (6/6/2018). Safari Ramadan ini bertujuan untuk mempererat dan menjalin ikatan tali silaturahmi antara Pemerintah dengan masyarakat di Kabupaten Sekadau.

Dalam sambutannya Bupati Sekadau Rupinus menyampaikan bahwa Safari ramadan ini juga sekaligus safari penutup pada kegiatan safari ramadan yang sebelumnya sudah dilaksanakan di enam Kecamatan di Kabupaten Sekadau tahun 2018.

“Hari ini dalah hari yang terakhir tim safari ramadan Pemerintah Kabupaten Sekadau dalam melaksanakan safari di tujuh Kecamatan, dan di Desa Tanjung ini adalah kecamatan ke tujuh dan di hari selasa kemarin tim safari ramadan provinsi juga sudah menggelar safari di Kabupaten Sekadau,” Jelas Bupati Sekadau, Rupinus.

“Safari ramadan Pemerintah Kabupaten Sekadau pada tujuh kecamatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya, dengan tujuan dalam rangka menjalin tali silaturahmi antara jajaran Pemkab Sekadau dengan masyarakat yang melaksanakan ibadah puasa,” Tambahnya.

Sementara itu Camat Belitang Hilir dalam sambutannya menghimbau kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Sekadau Hilir, terutama di Desa Tanjung untuk menjaga  wilayah agar aman dan kondusif.

“Marilah secara bersma-sama menjaga situasi dan kondisi diwilayah masing-masing sehingga tetap kondusif, serta tidak mudah terpancing dengan isu-isu yang dapat menyesatkan,” Tutur Camat Sekadau Hilir, Syafi’i Yanto.

“Dan mari kita tingkatkan semangat gotong royong, sehingga dapat menumbuhkan rasa kebersamaan, senasib dan sepenangungan,” Tambahnya.

Pada kegiatan yang dilaksanakan di teras Masjid Babussalam Desa Tanjung ini, Pemkab Sekadau kembali memberikan bantuan kepada rumah ibadah dan kelompok tani di Kecamatan Sekadau hilir.

Kegiatan Safari Ramadan di Desa Tanjung ditutup dengan tausiyah yang disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sekadau, Darohman, hingga menjelang waktu berbuka puasa.

Bagikan :
error: Konten di Proteksi