Bupati Sekadau dan Istri Terima Abu di Dahi Pada Perayaan Misa Rutin ASN

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Bupati Sekadau, Aron, SH dan istri, Ny. Magdalena Susilawati Aron bersama ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang beragama Katolik, di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau menerima abu pada misa perayaan rabu abu di Aula Lantai II Kantor Bupati Sekadau, Jalan Merdeka Timur KM 9, selasa (13/02/2024).

Misa dipimpin oleh pastor rekan Paroki Santo Petrus Rasul Monumental Sekadau, Pastor Kristianto, Pr. Perayaan misa di aula kantor Bupat sekadau berlangsung khusuk. Ratusan ASN, Tenaga Kontrak, Honararium yang beragama katolik di masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau hadir pada perayaan misa penerimaan abu ini.

Petugas liturgi pada perayaan misa tersebut diambil dari berbagai SKPD, seperti Dinas Sosial, Satuan Polisi Pamong Praja, PTSP, Rumah Sakit, Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo, Dinas BPRPD termasuk juga dari pegawai Kantor Kementerian Agama yang beragama Katolik. Nyani Nyanyian lagu prapaskah membawakan penghayatan pada masa puasa.

Pastor Kristianto, Pr dalam khotbahnya menyampaikan masa prapaskah diawali dengan Rabu Abu atau penerimaan Abu, di mana di dahi umat katolik diberi tanda salib dengan abu. Penandaan dengan abu melambangkan kesediaan untuk diri setiap umat agar dibersihkan dari segala kotoran akibat dosa.

Dijelaskan Pastor Kristianto, Abu melambangkan betapa kecil, rapuh, dan lemahnya diri kita di hadapan Tuhan. Hal ini tampak nyata di dalam ketidakberdayaan kita untuk mengendalikan diri, menguasai berbagai bentuk negatif, dan mengalahkan godaan untuk berdosa.

“Karena itu, kita membutuhkan Allah Bapa untuk mengampuni segala dosa lewat wafat dan kebangkitan Yesus Kristus,” ujarnya.

Pastor Kristianto Pr, menyampaikan bahwa puasa hendaknya dimaknai sebagai pengorbanan diri untuk menahan segala godaan dan hawa nafsu. Waktu selama 40 hari adalah kesempatan untuk lebih mendekatkan diri dengan Tuhan dengan berpuasa.

Bupati Sekadau, Aron, SH dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh ASN, Tenaga Kontrak dan honorarium yang beragama katolik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau yang telah menyempatkan diri mengikuti misa perayaan penerimaan abu. Kali ini tempat perayaan misa rutin ASN untuk sementara waktu dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Sekadau karena gereja Paroki monumental Sekadau dalam proses renovasi.

“Saat ini gedung gereja paroki sedang dalam proses renovasi dan membutuhkan waktu, sehingga misa hari ini kita laksanakan di tempat ini, dan terima kasih para ASN yang telah menyempatkan waktu untuk menyiapkan segalanya, sehingga hari ini kita bisa melaksanakan di tempat ini,”Kata Bupati Sekadau Aron.

Bupati Sekadau Aron menambahkan, misa dilaksanakan hari ini sesuai dengan kesepakatan bersama dan juga didukung oleh pastor paroki, karena syogyanya misa dilaksanakan pada 14 Februari 2024, tapi besok juga kita akan melaksanakan proses demokrasi yang sedang berlangsung di negeri kita yang tercinta ini.

“Karena itu kita mohon kepada Tuhan yang maha kuasa agar selaku umat beriman dan selaku manusia yang tak luput dari segala kesalahan kita diberikan kekuatan untuk menghadapi cobaan terkait dengan pantang dan puasa ini,” ujar Bupati Sekadau Aron.

Bupati juga mengingatkan para ASN untuk ikut serta dalam pemilu, dan berharap para ASN tetap menjaga persatuan dan perdamaian serta kekompakan agar pemilu di Kabupaten Sekadau bisa berjalan aman, baik lancar dan sukses. (MadahSekadau/Sal/HT).

Bagikan :
error: Konten di Proteksi